LSP P1 SMK NEGERI 3 MAGELANG DENGAN WAJAH BARU “MAKNA LOGO BARU DAN FILOSOFINYA”
LSP P1 SMKN 3 Magelang telah berdiri sejak Agustus 2016 dan berpartisipasi aktif untuk mewujudkan sumber daya manusia yang kompeten dalam bidang pariwisata melalui kegiatan uji serifikasi kompetensi bagi siswa-siswi kelas XII. Bukan hanya memberikan fasilitas kegiatan uji kompetensi bagi siswa SMK Negeri 3 Magelang, tapi juga semua siswa dari sekolah jejaring yang ikut bergabung bersama LSP P1 SMKN 3 Magelang. Adapun skema sertifikasi yang dimiliki adalah Skema Sertifikasi KKNI Level II Pada Kompetensi Keahlian Tata Busana, Skema Sertifikasi KKNI Level II Pada Kompetensi Keahlian Kecantikan Kulit dan Rambut, , Skema Sertifikasi KKNI Level II Pada Kompetensi Keahlian Perhotelan, , Skema Sertifikasi KKNI Level II Pada Kompetensi Keahlian Tata Boga, dan , Skema Sertifikasi KKNI Level II Pada Kompetensi Keahlian Multimedia.
Setelah empat tahun berjalan mendampingi siswa- siswi lulus dengan sertifikat kompetensi. LSP P1 SMKN 3 Magelang berkomitmen untuk selalu memegang teguh integritas dan akuntabilitas dalam kegiatan penyelenggaraan uji kompetensi sertifikasi bagi siswa. LSP P1 SMKN 3 Magelang hadir dengan wajah baru, yaitu logo baru yang lebih bermakna untuk mewujudkan apa yang menjadi tujuan utama LSP P1 SMKN 3 Magelang.
Adapun di bawah ini merupakan bentuk dari wajah baru Logo LSP P1 SMKN 3 Magelang beserta filosofinya yang disahkan pada 9 Desember 2019 oleh Ibu Rita Wahjuningsih, S.Pd selaku direktur LSP P1 SMKN 3 Magelang.
- Huruf LSP adalah singkatan dari Lembaga Sertifikasi Profesi
- Huruf LSP-P1 SMKN3 MAGELANG menerangkan identitas LSP
- Gambar Bunga Melati melambangkan peserta sertifikasi sebagai Bunga Bangsa yang dipersiapkan sebagai penerus bangsa yang ahli di bidang Pariwisata dan Teknologi Informatika
- Gambar Sayap melambangkan semboyan pendidikan Nasional Tut Wuri Handayani
- Gambar check list menggambarkan peserta yang telah tersertifikasi oleh LSP P1 SMK Negeri 3 Magelang memiliki kemampuan dan kesanggupan untuk bekerja dan bersaing di dunia Industri Pariwisata dan Teknologi Informatika.
Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
UJI SERTIFIKASI KOMPETENSI PSKK DAN MANDIRI TAHUN 2022 BIDANG PARIWISATA OLEH LSP P1 SMK N 3 MAGELANG
Kegiatan uji kompetensi merupakan kegiatan rutin tahunan yang dilaksanakan oleh LSP P1 SMK N 3 Magelang. Dengan tujuan LSP yang seiring dengan tujuan sekolah SMK Negeri 3 Magelang unt
UJI SERTIFIKASI KOMPETENSI LSP P1 TATA KECANTIKAN SMK NEGERI 3 MAGELANG TAHUN 2019
Program keahlian Tata Kecantikan SMK Negeri 3 Magelang, pada tahun pelajaran 2019/2020 telah melaksanakan Uji Sertifikasi Kompetensi LSP P1. Pelaksanaan uj